www.beritaintermezo.com
19:36 WIB - Hakim Vonis Bersalah Terdakwa Perusuh Aset Perusahaan Negara | 15:33 WIB - Pemprov Riau Segera Usulkan Pengganti Pj Walikota Pekanbaru. | 15:24 WIB - KPU Sebut Partisipasi Pemilih Turun 20 Persen Pada Pemilu 2024 di Pekanbaru | 20:04 WIB - IOH Ajak Masyarakat Rayakan Indah Ramadhan Lewat Gerakan Sosial dan Pemberdayaan Ekonomi Lokal | 19:55 WIB - Ketua DPRD Meranti Lakukan Koordinasi Dengan Kementerian BUMN | 16:03 WIB - Tingkatkan Minat Baca Masyarakat, Dispersib Rohil Gelar Pustaka Keliling
Tidak Dihadiri Gubernur, Ketua DPRD Riau Buka MTQ Masjid Daarul Abrar
Kamis, 08-06-2017 - 10:40:23 WIB
TERKAIT:
   
 

Pekanbaru (Beritaintermezo.com) - Untuk yang pertama kalinya Masjid Daarul Abrar yang berada di lingkungan Perkantoran DPRD Riau menggelar Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat Kota Pekanbaru. MTQ ini mendapat sambutan hangat dari elemen masyarakat.

Ketua Panitia MTQ Masjid Daarul Abrar DPRD Riau Suhardiman Amby, mengatakan meski kegiatan ini perdana dilaksanakan, namun antusiasme masyarakat yang ikut cukup besar. Perlombaan ini akan berlangsung pada 7 Juni (malam) hingga 17 Juni 2017 bertepatan pada malam Nuzul Quran.

"Tahun ini baru uji coba (digelar pertama kali). Kita lihat antusiasme masyarakat luar biasa, InsyaAllah tahun depan akan kita selenggarakan lebih besar, di tingkatkan kabupaten/kota. Sehingga dapat mencari bibit potensial manusia qur'ani," ujar Suhardiman di Pekanbaru, Rabu (07/06/2017).

MTQ kali inj akan merebutkan piala bergilir Gubernur Riau untuk kategori qori dewasa. Sedangkan Qoriah akan merebut piala bergilir Ketua DPRD Riau serta sejumlah uang tunai bagi pemenang. 

"Syaratnya, belum pernah juara satu tingkat kabupaten, harus melampirkan rekom utusan masjid, ini dimaksud  ingin mencari potensi baru. Hari ini masih terbuka dan terakhir pendaftarannya," ujar Sekretaris Komisi C DPRD Riau itu.

Sementara, anggaran yang digunakan berasal dari sponsor, namun tahun depan jika memungkinkan digelar dalam skala besar akan dialokasikan dalam Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD).

Dalam kesempatan tersebut, Septina Primawati Rusli yang merupakan Ketua DPRD Riau didampingi Wakil Walikota Pekanbaru Ayat Cahyadi resmi membuka kegiatan tersebut. Selain itu, sebagai penceramah  hadir Ustad Abdul Somad dalam serangkaian kegiatan tersebut.

Dikatakan Suhardiman, Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman tidak bisa menghadiri acara ini disebabkan ada pertemuan penting, namun diwakili oleh Asisten II Sekretariat Provinsi Riau, Masperi.

"Pak Gubernur ada pertemuan dengan Danrem (pembahasan Karhutla). Diwakili oleh Asisten II)," pungkasnya. (Jin)



 
Berita Lainnya :
  • Tidak Dihadiri Gubernur, Ketua DPRD Riau Buka MTQ Masjid Daarul Abrar
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Rumah Duka di Karimun Merangkap Tempat Judi, Polres Tutup Mata
    2 Fraksi DPRD Riau Berikan Pandangan Umum Terhadap Ranperda Pokok-pokok Pengelolaan Keuangan Daerah
    3 Sijago Merah Lahap 7 Rumah Warga di Jalan Datuk Bandar Tembilahan
    4 Pemuda Teluk Sungkai Gotong Royong Menimbun Jalan Berlobang
    5 Harap Pinta Belasan Tahun
    Rumah Sakit Daerah Madani Kota Pekanbaru Resmi Beroperasi
    6 Pj Walikota Dumai Arlizman Agus Buka Jambore PIK 2015
    7 Pemkab Rohil Salurkan Beasiswa Keluarga Tidak Mampu Sebesar Rp6,5 Milyar
    8 Konferensi Perubahan Iklim ke-21 Paris
    APRIL Tawarkan Solusi Alternatif Buka Lahan Tanpa Bakar
    9 Ini Dia Cara Alami Mengobati Sakit Gigi Terbukti Ampuh
    10 Bantuan Kapal Karet Tiba, BPBD Siap Siaga Atasi Banjir di Pekanbaru
     
    Foto Lepas | Galeri Foto | Advertorial | Opini | Indeks
    Siak | Inhu | Rohil | Kepri | DPRD Rohil
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 PT. INTERMEZO PUTRA SAMPURNA PERS, All Rights Reserved
    handbags replicawatches replica