www.beritaintermezo.com
08:37 WIB - DPRD Rohil Gelar Rapat Paripurna Penetapan Jadwal Reses Masa Sidang I Tahun 2024 | 08:33 WIB - Indosat Ooredoo Hutchison Catat Lonjakan Trafik Data Sebesar 17% Sepanjang Hari Raya Idulfitri | 08:24 WIB - Lantik Pengurus PWI Kuansing, Raja Isyam : Jaga Nama Baik Organisasi dan Selalu Kritik | 15:50 WIB - Menjelajah Dunia Migas di Dumai Expo 2024, Edukasi dan Kontribusi untuk Masa Depan | 12:29 WIB - Raja Baut Bagikan Ribuan Sembako Kepada Masyarakat Bagansiapiapi | 01:53 WIB - DPRD Gelar Paripurna Penyampaian LKPj T.A 2023
PWI Peduli, Bagikan 2.000 Masker ke Pengendara Bermotor
Selasa, 10-09-2019 - 10:09:24 WIB

TERKAIT:
   
 

Pekanbaru (Beritaintermezo.com) - Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) Riau membagi-bagikan masker ke setiap pengendara bermotor di dua titik, Selasa (10/09/2019).

Yakni di depan Kantor PWI Riau, Jalan Arifin Achmad Pekanbaru dan di Jalan Soekarno Hatta, Jalan Tuanku Tambusai Simpang Lampu Merah persisnya di Fly Over Mal SKA

Jumlah masker yang dibagikan kepada setiap pengendara bermotor sebanyak 2.000 lembar. Masker ini berasal dari sumbangan dari Dinas Kesehatan (Diskes) Provinsi Riau yakni sebanyak 1.000 lembar. Sedangkan 1.000 lembar lagi sumbangan dari relawan.

Pembagian masker ini sebagai bentuk keprihatinan PWI Riau terhadap dampak kabut asap yang melanda khsusnya Kota Pekanbaru.

"Hari ini teman-teman wartawan yang tergabung dalam PWI membagikan masker untuk masyarakat Kota Pekanbaru. Karena asap semakin hari semakin tebal," ujar Ketua PWI Riau H Zulmansyah Sekedang di sela-sela pembagian masker di Jalan Tuanku Tambusai simpang Mal SKA Pekanbaru, Selasa (10/09/2019).

Turut serta dalam pembagian masker ini antara lain Sekretaris PWI Riau Amril Jambak, Wakil Bendahara PWI Riau Herlina, Wakil Ketua Bidang Kesra Edhar Darlis, Wakil Ketua Bidang Hubungan Antar Lembaga Abdul Kadir Bey, Ketua Seksi Pendidikan dan Kompetensi Abdul Gafur, Wakil Ketua Seksi Pariwisata Rosyita, Wakil Ketua Seksi Lingkungan Hidup Zulmiron dan pengurus PWI Riau lainnya.

Pembagian masker ini juga diikuti petugas lalulintas dari Satlantas Polresta Pekanbaru yang saat itu bertugas di pos polisi simpang SKA Pekanbaru serta para relawan yang secara bersamaan juga melakukan pembagian masker.

Zulmansyah mengatakan, walaupun di ISPU kelihatan masih sedang. Tapi asap sudah sangat pekat.

"Dan ini memprihatinkan kita. Sehingga teman-teman wartawan menginisiasi kita membagikan masker untuk mendorong pemerintah daerah mengambil tindakan, juga untuk mendorong masyarakat menggunakan masker pada saat kabut asap yang sekarang terjadi di Kota Pekanbaru ini," ujar Zulmansyah.

Sementara itu, salah seorang warga yang baru datang dari Sungai Pakning, Kabupaten Bengkalis, Iwan (43), mengaku kaget melihat begitu pekatnya kabut asap yang menyelimuti langit Kota Pekanbaru. Dan berharap berharap kepada pemerintah daerah dan pemerintah pusat untuk menindak tegas kepada para pembakar hutan dan lahan. Karena akibat perbuatan para pembakar lahan, Provinsi Riau khususnya Kota Pekanbaru terpapar asap pekat yang sangat membahayakan jiwa masyarakat.

"Tidak selesai hanya dengan masker saja. Dan ini perlu tindakan atau solusi cepat agar kabut asap segera hilang dari langit Kota Pekanbaru," ujar Iwan.***(int1)



 
Berita Lainnya :
  • PWI Peduli, Bagikan 2.000 Masker ke Pengendara Bermotor
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Rumah Duka di Karimun Merangkap Tempat Judi, Polres Tutup Mata
    2 Fraksi DPRD Riau Berikan Pandangan Umum Terhadap Ranperda Pokok-pokok Pengelolaan Keuangan Daerah
    3 Sijago Merah Lahap 7 Rumah Warga di Jalan Datuk Bandar Tembilahan
    4 Pemuda Teluk Sungkai Gotong Royong Menimbun Jalan Berlobang
    5 Harap Pinta Belasan Tahun
    Rumah Sakit Daerah Madani Kota Pekanbaru Resmi Beroperasi
    6 Pj Walikota Dumai Arlizman Agus Buka Jambore PIK 2015
    7 Pemkab Rohil Salurkan Beasiswa Keluarga Tidak Mampu Sebesar Rp6,5 Milyar
    8 Konferensi Perubahan Iklim ke-21 Paris
    APRIL Tawarkan Solusi Alternatif Buka Lahan Tanpa Bakar
    9 Ini Dia Cara Alami Mengobati Sakit Gigi Terbukti Ampuh
    10 Bantuan Kapal Karet Tiba, BPBD Siap Siaga Atasi Banjir di Pekanbaru
     
    Foto Lepas | Galeri Foto | Advertorial | Opini | Indeks
    Siak | Inhu | Rohil | Kepri | DPRD Rohil
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 PT. INTERMEZO PUTRA SAMPURNA PERS, All Rights Reserved
    handbags replicawatches replica