www.beritaintermezo.com
08:37 WIB - DPRD Rohil Gelar Rapat Paripurna Penetapan Jadwal Reses Masa Sidang I Tahun 2024 | 08:33 WIB - Indosat Ooredoo Hutchison Catat Lonjakan Trafik Data Sebesar 17% Sepanjang Hari Raya Idulfitri | 08:24 WIB - Lantik Pengurus PWI Kuansing, Raja Isyam : Jaga Nama Baik Organisasi dan Selalu Kritik | 15:50 WIB - Menjelajah Dunia Migas di Dumai Expo 2024, Edukasi dan Kontribusi untuk Masa Depan | 12:29 WIB - Raja Baut Bagikan Ribuan Sembako Kepada Masyarakat Bagansiapiapi | 01:53 WIB - DPRD Gelar Paripurna Penyampaian LKPj T.A 2023
RAPP dan Pemerintah Pelalawan Bersinergi Wujudkan Kabupaten Ramah Anak
Selasa, 23-07-2019 - 08:18:22 WIB

TERKAIT:
   
 

Pelalawan (Beritaintermezo.com)-Mendukung tumbuh kembang dan perlindungan anak sudah menjadi kewajiban bersama. Tidak hanya pemerintah dan masyarakat, tetapi juga dunia usaha atau perusahaan. Perusahaan berinteraksi dengan anak, memberikan dampak baik langsung maupun tidak langsung.

Kompleks PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP) yang merupakan bagian dari Asia Pacific Resources International Holdings (APRIL) Grup saat ini menyediakan fasilitas-fasilitas yang mendukung perkembangan anak, di antaranya sekolah dari tingkat kelompok bermain hingga sekolah menengah atas baik berstandar nasional dan internasional, yakni Sekolah Global Andalan, Mutiara Harapan dan Taruna Andalan. Selain itu, anak-anak karyawan juga diberikan beasiswa melalui Beasiswa Sayap Garuda.

“RAPP juga mendukung bakat-bakat anak melalui Pusat Pengembangan dan Latihan Atlet Masa Depan (PPLAMD). Lembaga ini menggali dan mengembangkan potensi sumber daya manusia (SDM) sejak dini. Hal ini merupakan komitmen yang dimiliki perusahaan untuk mengembangkan potensi anak-anak sebagai generasi masa depan,” ujar Mabrur AR, Ketua Asosiasi Perusahaan Sahabat Anak Indonesia (APSAI) Pelalawan.

Komitmen menuju perusahaan ramah anak juga ditunjukkan dengan bergabungnya RAPP dengan Asosiasi Perusahaan Sahabat Anak Indonesia (APSAI) Pelalawan, sebuah program yang didukung oleh Kementerian Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak. APSAI juga didukung oleh organisasi-organisasi perlindungan anak seperti UNICEF, Save The Children dan sebagainya.

Perusahaan secara serius menyediakan fasilitas pendidikan terbaik, fasilitas bermain, taman keluarga, jalur khusus bagi pejalan kaki (walking path) serta fasilitas kesehatan, dan memastikan para orangtua yang merupakan karyawan RAPP memenuhi hak-hak legalitas anak-anaknya sebagai warga negara Indonesia. Fasilitas keamanan di Riau Kompleks memastikan anak-anak bisa menikmati masa kanak-kanak mereka dalam suasana yang aman dan kondusif.

Mabrur melanjutkan RAPP sebagai perusahaan ramah anak turut mendukung program Kabupaten Pelalawan untuk menjadikan Kabupaten Layak Anak (KLA) Perusahaan telah bergabung menjadi anggota ASPAI selama setahun dan aktif dalam berbagai kegiatan ASPAI.

“PT RAPP juga sudah memenuhi syarat untuk disebut Perusahaan Ramah Anak,” tutupnya Mabrur. (rls)




 
Berita Lainnya :
  • RAPP dan Pemerintah Pelalawan Bersinergi Wujudkan Kabupaten Ramah Anak
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Rumah Duka di Karimun Merangkap Tempat Judi, Polres Tutup Mata
    2 Fraksi DPRD Riau Berikan Pandangan Umum Terhadap Ranperda Pokok-pokok Pengelolaan Keuangan Daerah
    3 Sijago Merah Lahap 7 Rumah Warga di Jalan Datuk Bandar Tembilahan
    4 Pemuda Teluk Sungkai Gotong Royong Menimbun Jalan Berlobang
    5 Harap Pinta Belasan Tahun
    Rumah Sakit Daerah Madani Kota Pekanbaru Resmi Beroperasi
    6 Pj Walikota Dumai Arlizman Agus Buka Jambore PIK 2015
    7 Pemkab Rohil Salurkan Beasiswa Keluarga Tidak Mampu Sebesar Rp6,5 Milyar
    8 Konferensi Perubahan Iklim ke-21 Paris
    APRIL Tawarkan Solusi Alternatif Buka Lahan Tanpa Bakar
    9 Ini Dia Cara Alami Mengobati Sakit Gigi Terbukti Ampuh
    10 Bantuan Kapal Karet Tiba, BPBD Siap Siaga Atasi Banjir di Pekanbaru
     
    Foto Lepas | Galeri Foto | Advertorial | Opini | Indeks
    Siak | Inhu | Rohil | Kepri | DPRD Rohil
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 PT. INTERMEZO PUTRA SAMPURNA PERS, All Rights Reserved
    handbags replicawatches replica