www.beritaintermezo.com
15:50 WIB - Menjelajah Dunia Migas di Dumai Expo 2024, Edukasi dan Kontribusi untuk Masa Depan | 12:29 WIB - Raja Baut Bagikan Ribuan Sembako Kepada Masyarakat Bagansiapiapi | 01:53 WIB - DPRD Gelar Paripurna Penyampaian LKPj T.A 2023 | 01:51 WIB - Anggota DPRD Riau Terpilih, Naladia Ayu Rokan Jalani Prosesi Pernikahan Berandam dan Malam Berinai | 01:48 WIB - Pererat Silaturahmi, Sekwan DPRD Rohil gelar halal BI halal | 01:35 WIB - Rangkaian HUT ke-7 Tahun, SMSI Riau Gelar Workshop "Publisher Rights" Bersama Dewan Pers
Berharap Hujan, Ribuan Karyawan RAPP Shalat Istisqo
Jumat, 16-08-2019 - 13:39:56 WIB
 Suasana shalat istisqo di Lapangan Merdeka PT RAPP.
TERKAIT:
   
 

PANGKALAN KERINCI (Beritaintermezo.com) - Seribuan warga Riau Kompleks melaksanakan shalat istisqo memohon diturunkan hujan kepada Allah SWT di Lapangan Merdeka Riau Kompleks PT Riau Andalan Pulp and Paper (RAPP), Kamis (15/8/2019).

Shalat istisqo dilakukan menyusul musim kemarau yang berlangsung hampir dua bulan ini tanpa turun hujan. Kondisi ini memicu lahan kering mudah terbakar sehingga menyebabkan munculnya kabut asap yang cukup pekat.

Shalat istisqo di lingkungan RAPP ini diimami oleh Ustadz Rois Candra Al Hafidz. Bertindak sebagai Khatib, Ketua Majelis Umum (MUI) Pelalawan, Ustadz Iswandi Yazid Lc.

Dalam khutbahnya, Iswandi menjelaskan shalat Istisqo adalah salat sunnah yang dilakukan untuk meminta hujan. Shalat ini dilakukan bila terjadi kemarau yang panjang atau karena dibutuhkannya hujan untuk keperluan atau hajat tertentu.

"Hujan adalah karunia Allah SWT yang besar, segala kehidupan berasal dari air bahkan termasuk tubuh yang sehat dan kuat. Hukum shalat Istisqo adalah sunnah mu'akad bagi yang terkena musibah kelangkaan air untuk minum atau kebutuhan lainnya dan dianjurkan bagi kaum muslimin lainnya yang masih mendapatkan air, sebagai bentuk ukhuwah dan tolong menolong dalam kebaikan dan ketakwaan,” paparnya.

Direktur RAPP, Mhd Ali Shabri mengatakan salat Istisqo dilaksanakan bermaksud untuk memohon agar diberi hujan setelah musim kemarau berkepanjangan dan untuk mengurangi dampak kabut asap.

"Kita laksanakan salat istisqo ini sebagai upaya memohon kepada Allah agar diturunkan hujan. Di samping upaya preventif kebakaran hutan dan lahan melalui program Desa Bebas Api ke berbagai lapisan masyarakat, mulai dari anak-anak hingga orang tua," tuturnya.

Meski musim kemarau diprediksi masih akan berlangsung beberapa bulan ke depan, warga berharap doa meminta hujan mereka terkabul.

“Mudah-mudahan, ikhtiar dan doa kami ini diijabah Allah SWT dan hujan dalam waktu dekat bisa turun di wilayah ini,” ucap Elwan Jumandri, salah seorang warga yang juga karyawan di RAPP. (rls)



 
Berita Lainnya :
  • Berharap Hujan, Ribuan Karyawan RAPP Shalat Istisqo
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Rumah Duka di Karimun Merangkap Tempat Judi, Polres Tutup Mata
    2 Fraksi DPRD Riau Berikan Pandangan Umum Terhadap Ranperda Pokok-pokok Pengelolaan Keuangan Daerah
    3 Sijago Merah Lahap 7 Rumah Warga di Jalan Datuk Bandar Tembilahan
    4 Pemuda Teluk Sungkai Gotong Royong Menimbun Jalan Berlobang
    5 Harap Pinta Belasan Tahun
    Rumah Sakit Daerah Madani Kota Pekanbaru Resmi Beroperasi
    6 Pj Walikota Dumai Arlizman Agus Buka Jambore PIK 2015
    7 Pemkab Rohil Salurkan Beasiswa Keluarga Tidak Mampu Sebesar Rp6,5 Milyar
    8 Konferensi Perubahan Iklim ke-21 Paris
    APRIL Tawarkan Solusi Alternatif Buka Lahan Tanpa Bakar
    9 Ini Dia Cara Alami Mengobati Sakit Gigi Terbukti Ampuh
    10 Bantuan Kapal Karet Tiba, BPBD Siap Siaga Atasi Banjir di Pekanbaru
     
    Foto Lepas | Galeri Foto | Advertorial | Opini | Indeks
    Siak | Inhu | Rohil | Kepri | DPRD Rohil
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 PT. INTERMEZO PUTRA SAMPURNA PERS, All Rights Reserved
    handbags replicawatches replica