www.beritaintermezo.com
08:37 WIB - DPRD Rohil Gelar Rapat Paripurna Penetapan Jadwal Reses Masa Sidang I Tahun 2024 | 08:33 WIB - Indosat Ooredoo Hutchison Catat Lonjakan Trafik Data Sebesar 17% Sepanjang Hari Raya Idulfitri | 08:24 WIB - Lantik Pengurus PWI Kuansing, Raja Isyam : Jaga Nama Baik Organisasi dan Selalu Kritik | 15:50 WIB - Menjelajah Dunia Migas di Dumai Expo 2024, Edukasi dan Kontribusi untuk Masa Depan | 12:29 WIB - Raja Baut Bagikan Ribuan Sembako Kepada Masyarakat Bagansiapiapi | 01:53 WIB - DPRD Gelar Paripurna Penyampaian LKPj T.A 2023
Menyonsong Ops Zebra 2018, Satlantas Polres Rohil Sosialisasikan Keselamatan Berlalu Lintas
Jumat, 19-10-2018 - 15:44:32 WIB

TERKAIT:
   
 

UJUNG TANJUNG (Beritaintermezo.com) - Satuan Lalu Lintas (Satlantas) Polres Rohil bekerjasama dengan Jasa Raharja dan Komunitas Korban Laka lantas melaksanakan giat sosialisasi keselamatan berlalu lintas, dalam rangka menyonsong Ops Zebra tahun 2018.

Kegiatan yang diberi nama "Police Goes To School" itu dilaksanakan di SMAN 1 Tanah Putih, Jalan Tuanku Tambusai, Kelurahan Sedinginan, Kecamatan Tanah Putih, Kamis (18/10) sekira pukul 07.15 Wib pagi.

Dalam pelaksanaan kegiatan ini, Kasat Lantas Polres Rohil, AKP Jusli SH mensosialisasikan Undang-undang No mor 22 tahun 2009 tetang Keselamatan Berlalu lintas, tata cara berkendaraan, Rambu-rambu lalu lintas, kelengkapan surat kendaraan, penggunaan Helm bagi pengendara, penumpang kendaraan Roda dua dikalangan pelajar.

Kemudian kondisi fisik kendaraan Roda dua apa bisa layak dipakai, larangan penggunaan/pemakaian Handphone pada saat berkendara agar fokus dalam berkendaraan di jalan, membantu/memberi pertolongan pertama apabila menemukan korban laka lantas di jalan raya dan melaporkan di kantor polisi yang terdekat serta bersedia memberikan keterangan yang ada dilihat di tkp kepada petugas polri dalam upaya menuju Zero Accdient terhadap pelajar.

Dalam kesempatan itu, komunitas korban laka lantas Polres Rohil ikut tampil dan hadir serta menyampaikan dihadapan para siswa siswi dan para Majelis guru di Sekolah SMA Negeri 1 Tanah Putih tentang kecelakaan yang telah dialaminya serta menghimbau agar tidak diikuti kejadian / musibah   kecelakaan yang dialaminya dan korban laka tersebut menyampaikan pesan kepada para pelajar " agar selalu mematuhi peraturan berlalu lintas di jalan demi keselamatan bersama ".

Kegiatan itu juga dibuka season tanya jawab terhadap pelajar tentang masalah lalu lintas, serta membagikan dopres pada pelajar yang aktif menjawab pertanyaan.

Hadir dalam giat tersebut yakni Kasat Lantas Polres Rohil AKP Jusli SH, Wakil Kepala Sekolah SMA N 1 Tanah Putih Mariadi, S.Pd, Desi Fitriani, S.Pd, sbg Wakil Kepsek SMA N 1 Tanah Putih  ( bidang Kesiswaan ), Dra Yenita Bachra sebagai Guru, Dra Erni MM sebagai Guru, Eni Ati SE sebagai Guru, Yusri Spd sebagai Guru.

Selanjutnya Kanit Regident lantas Polres Rohil Ipda Refa Lufriana, S.TR.K, Ps. Kanit Dikyasa lantas Polres Rohil Aiptu JJ Zebua, Kepala Sub Perwakilan PT Jasa Raharja Ujung Tanjung Wira Kisworo SH,  Brigadir Iwan Sandi, Baur Sim lantas Polres Rohil, Bripda Dinda Damar P. Ba Sat Lantas Polres Rohil, Bripda Ezra Oktavia Bakara Ba Sat Lantas Polres Rohil, Para Majelis guru dan Staf  SMA N 1 Bangko Pusako ± 30 orang, serta para Siwa dan siswi SMA Negeri 1 berjumlah 512 Orang. (zal)



 
Berita Lainnya :
  • Menyonsong Ops Zebra 2018, Satlantas Polres Rohil Sosialisasikan Keselamatan Berlalu Lintas
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Rumah Duka di Karimun Merangkap Tempat Judi, Polres Tutup Mata
    2 Fraksi DPRD Riau Berikan Pandangan Umum Terhadap Ranperda Pokok-pokok Pengelolaan Keuangan Daerah
    3 Sijago Merah Lahap 7 Rumah Warga di Jalan Datuk Bandar Tembilahan
    4 Pemuda Teluk Sungkai Gotong Royong Menimbun Jalan Berlobang
    5 Harap Pinta Belasan Tahun
    Rumah Sakit Daerah Madani Kota Pekanbaru Resmi Beroperasi
    6 Pj Walikota Dumai Arlizman Agus Buka Jambore PIK 2015
    7 Pemkab Rohil Salurkan Beasiswa Keluarga Tidak Mampu Sebesar Rp6,5 Milyar
    8 Konferensi Perubahan Iklim ke-21 Paris
    APRIL Tawarkan Solusi Alternatif Buka Lahan Tanpa Bakar
    9 Ini Dia Cara Alami Mengobati Sakit Gigi Terbukti Ampuh
    10 Bantuan Kapal Karet Tiba, BPBD Siap Siaga Atasi Banjir di Pekanbaru
     
    Foto Lepas | Galeri Foto | Advertorial | Opini | Indeks
    Siak | Inhu | Rohil | Kepri | DPRD Rohil
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 PT. INTERMEZO PUTRA SAMPURNA PERS, All Rights Reserved
    handbags replicawatches replica