www.beritaintermezo.com
15:33 WIB - Pemprov Riau Segera Usulkan Pengganti Pj Walikota Pekanbaru. | 15:24 WIB - KPU Sebut Partisipasi Pemilih Turun 20 Persen Pada Pemilu 2024 di Pekanbaru | 20:04 WIB - IOH Ajak Masyarakat Rayakan Indah Ramadhan Lewat Gerakan Sosial dan Pemberdayaan Ekonomi Lokal | 19:55 WIB - Ketua DPRD Meranti Lakukan Koordinasi Dengan Kementerian BUMN | 16:03 WIB - Tingkatkan Minat Baca Masyarakat, Dispersib Rohil Gelar Pustaka Keliling | 10:13 WIB - Pemprov Riau Ajukan Bantuan 6 Helikopter Water Bombing
Bupati Karimun Kunjungi Balai Perikanan Budidaya Laut (BPBL) Batam
Minggu, 28-01-2018 - 12:59:03 WIB

TERKAIT:
   
 

Karimun (Beritaintermezo.com)-Bupati Karimun Aunur Rafiq didampingi Kadis Perikanan Ruffindy Alamsjah, Sekretaris Dinas Perikanan Edi Supratman, Kabag Humas Eko Riswanto, Camat Buru Helmi, perwakilan penyuluh perikanan dan Kelompok Usaha Bersama (KUB) dari kecamatan Buru melaksanakan Kunjungan kerja ke Balai Perikanan Budidaya Laut (BPBL) Batam Rabu (24/1) lalu.

Kunjungan kerja ini dalam rangka penguatan penyediaan benih ikan air laut, sarana prasarana dan pendampingannya.

Kadis Perikanan Ruffindi Alamsjah mengatakan kunjungan terhadap BPBL Batam untuk lebih meningkatkan budidaya ikan di kabupaten Karimun. Menurut Ruffindi, pemkab Karimun selama ini terkendala dalam penyediaan  benih untuk ikan kakap dan budidaya ikan air laut lainnya.

"Kami berharap BPBL Batam dapat membantu benih Kakap putih secara kontiniu," ujarnya.

Kepala BPBL drh. Toha Tusiadi menjelaskan BPBL merupakan unit pelaksana teknis Ditjen Perikanan dan Budidaya. Tugas pokok dan fungsi diantaranya Uji terap teknik dan kerjasama, Produksi, Pengujian kesehatan ikan dan lingkungan serta bimbingan teknis.

"Tahun 2018 akan disediakan 500.000 benih ikan kakap putih untuk Provinsi Kepri. Dan untuk Kabupaten Karimun dialokasikan sebanyak 100.000 benih. Angka ini bisa bertambah apabila daerah lain tidak mengambil jatah/alokasi untuk daerah dimaksud," ujarnya.

Sementara itu bupati Aunur mengharapkan setelah benih ikan diberikan,  adanya tenaga teknis yang bisa membimbing secara kontiniu. sehingga pengelolaan budidaya lebih optimal.

"Kami mengundang Kepala BPBL Batam ke Karimun untuk melihat langsung budidaya yang ada, sehingga dapat memberikan  masukan yang tepat kepada stakeholder, " katanya.

Bupati juga meminta Dinas Perikanan mempelajari MOU yang telah berjalan antara BPBL Batam dengan Kabupaten/Kota. Selanjutnya bisa dilaksanakan juga oleh Kabupaten Karimun.

Diakhir pertemuan Bupati menyerahkan proposal dari 5 kelompok yaitu: Niur Mandiri (Dusun Niur Moro), Macan Jaya Maju (Dusun Niur Moro), Sandam Jaya (Semembang Durai), Melati Jaya (telaga tujuh durai) dan Sumber Rezeki (Tg. Batu Kecil Buru). (hen).



 
Berita Lainnya :
  • Bupati Karimun Kunjungi Balai Perikanan Budidaya Laut (BPBL) Batam
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Rumah Duka di Karimun Merangkap Tempat Judi, Polres Tutup Mata
    2 Fraksi DPRD Riau Berikan Pandangan Umum Terhadap Ranperda Pokok-pokok Pengelolaan Keuangan Daerah
    3 Sijago Merah Lahap 7 Rumah Warga di Jalan Datuk Bandar Tembilahan
    4 Pemuda Teluk Sungkai Gotong Royong Menimbun Jalan Berlobang
    5 Harap Pinta Belasan Tahun
    Rumah Sakit Daerah Madani Kota Pekanbaru Resmi Beroperasi
    6 Pj Walikota Dumai Arlizman Agus Buka Jambore PIK 2015
    7 Pemkab Rohil Salurkan Beasiswa Keluarga Tidak Mampu Sebesar Rp6,5 Milyar
    8 Konferensi Perubahan Iklim ke-21 Paris
    APRIL Tawarkan Solusi Alternatif Buka Lahan Tanpa Bakar
    9 Ini Dia Cara Alami Mengobati Sakit Gigi Terbukti Ampuh
    10 Bantuan Kapal Karet Tiba, BPBD Siap Siaga Atasi Banjir di Pekanbaru
     
    Foto Lepas | Galeri Foto | Advertorial | Opini | Indeks
    Siak | Inhu | Rohil | Kepri | DPRD Rohil
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 PT. INTERMEZO PUTRA SAMPURNA PERS, All Rights Reserved
    handbags replicawatches replica