www.beritaintermezo.com
14:01 WIB - Ini Dia Para Pemenang PTPN IV Regional III Performance League 2024 | 08:45 WIB - Dengan Aplikasi JKN, Kini Peserta JKN Bisa Pindahkan Lokasi FKTP Dengan Mudah | 08:40 WIB - BPOM Pekanbaru Sita Ribuan Kardus Kosmetik dan Obatan Ilegal | 08:23 WIB - Dibuka Pj Gubernur, Wabup Sulaiman Hadiri Pembukaan MTQ Ke XLII Provinsi Riau Tahun 2024 | 08:20 WIB - Ramai di Kunjungi, Stand Bazar Rohil Sajikan Berbagai Produk UMKM | 19:35 WIB - Soal Pilkada, Bawaslu Riau Lakukan Evaluasi dan Rekrutmen Panwascam, Catat Jadwalnya
Pelantikan PAW, Kurniawan Syahputra Gantikan Rusmanita
Senin, 09-01-2023 - 10:22:25 WIB

TERKAIT:
   
 

BAGANSIAPIAPI (Beritaintermezo.com)-Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Rokan Hilir (Rohil) mengelar paripurna istimewa peresmian dan pengucapan sumpah janji pergantian antar waktu (PAW) anggota DPRD Rohil sisa masa jabatan 2019-2024 di Ruang sidang Utama DPRD setempat, Kamis (5/1) malam, Pekan lalu.

Kegiatan tersebut dihadiri Ketua DPRD Rohil Maston, Wakil Ketua II DPRD Basiran Nur Efendi SE, serta dihadiri sejumlah dewan dari unsur fraksi-fraksi, komisi dan badan. Selain itu hadir juga mewakili Bupati Rohil yakni Staf Ahli Bidang Pemerintahan dan Hukum Setdakab Rohil HM Nurhidayat SH MH, perwakilan OPD dan para tokoh.

Agenda paripurna pelaksanaan PAW dipimpin Basiran Nur Efendi, yang mengungkapkan bahwa terdapat sejumlah dasar penting dari digelarnya PAW tersebut yakni adanya SK Gubernur Riau terkait perihal pemberhentian anggota DPRD atas nama Hj Rusmanita.

Selanjutnya surat keputusan DPP PDI Perjuangan, surat DPC PDI Perjuangan terkait pemberitahuan PAW anggota PDI Perjuangan, berikutnya SK Gubri tertanggal 26 Desember 2022 perihal peresmian pengangkatan PAW atas nama Kurniawan Syahputra.

Begitu juga hasil rapat banmus DPRD Rohil pada 5 Januari siang, sehingga digelarnya paripurna. "Selanjutnya disaksikan pengambilan sumpah dan janji pelantikan PAW DPRD Rohil sisa masa jabatan 2019-2024 tersebut dengan berpedoman pada undang-undang maupun peraturan DPRD Rohil," katanya.

Sekwan DPRD Rohil Sarman Syahroni ST MIP membacakan SK Gubri kpts.1869/XII/2022 tentang peresmian pengangkatan anggota DPRD Rohil atas nama Kurniawan Syahputra. Prosesi pengambilan sumpah dipimpin Basiran serta dibimbing oleh tokoh agama dari Kemenag Rohil. Setelah itu dilanjutkan dengan penandatangan berita acara.

Sekwan Sarman Syahroni menambahkan terkait dengan kegiatan PAW tersebut telah dijalankan sesuai dengan proses dan tahapan yang ada, bahkan terbilang cukup lama mencapai beberapa bulan.

"Kami mengharapkan dengan telah dilantiknya PAW bisa menambah jumlah anggota dewan dan bisa membantu di fraksinya dan di DPRD Rohil dalam tugas fungsi DPRD," kata Sarman.

Sementara itu, Kurniawan Syahputra menyampaikan terima kasih atas diselengarakannya proses pelantikan PAW tersebut. "Terima kasih telah terlaksananya paripurna istimewa ini," katanya.

Ia berjanji siap bekerja dengan maksimal ssuai dengan masa jabatan yang ada bersama dengan kalangan DPRD dan mengharapkan bimbingan baik dari sekretariat dewan maupun dari kalangan anggota dewan yang ada. (zal)



 
Berita Lainnya :
  • Pelantikan PAW, Kurniawan Syahputra Gantikan Rusmanita
  •  
    Komentar Anda :

     
     
     
     
    TERPOPULER
    1 Rumah Duka di Karimun Merangkap Tempat Judi, Polres Tutup Mata
    2 Fraksi DPRD Riau Berikan Pandangan Umum Terhadap Ranperda Pokok-pokok Pengelolaan Keuangan Daerah
    3 Sijago Merah Lahap 7 Rumah Warga di Jalan Datuk Bandar Tembilahan
    4 Pemuda Teluk Sungkai Gotong Royong Menimbun Jalan Berlobang
    5 Harap Pinta Belasan Tahun
    Rumah Sakit Daerah Madani Kota Pekanbaru Resmi Beroperasi
    6 Pj Walikota Dumai Arlizman Agus Buka Jambore PIK 2015
    7 Pemkab Rohil Salurkan Beasiswa Keluarga Tidak Mampu Sebesar Rp6,5 Milyar
    8 Konferensi Perubahan Iklim ke-21 Paris
    APRIL Tawarkan Solusi Alternatif Buka Lahan Tanpa Bakar
    9 Ini Dia Cara Alami Mengobati Sakit Gigi Terbukti Ampuh
    10 Bantuan Kapal Karet Tiba, BPBD Siap Siaga Atasi Banjir di Pekanbaru
     
    Foto Lepas | Galeri Foto | Advertorial | Opini | Indeks
    Siak | Inhu | Rohil | Kepri | DPRD Rohil
    Redaksi Disclaimer Pedoman Tentang Kami Info Iklan
    © 2016 PT. INTERMEZO PUTRA SAMPURNA PERS, All Rights Reserved
    handbags replicawatches replica