BAGANSIAPIAPI (Beritaintermezo.com) - Kabupaten Rokan hilir (Rohil) saat ini dilirik banyak daerah untuk belajar dan menjadi pusat percontohan budidaya kerang dan pembenihan ikan. Hal ini dibuktikan banyaknya kunjungan dari berbagai daerah yang datang kenegeri Julukan seribu kubah. Belum lama ini, anggota anggota DPRD kabupaten Labuhan Batu, propinsi Sumatra Utara (Sumut) datang berkunjung untuk melihat cara budidaya kerang dan bembenihan ikan.
Kepala Dinas Perikanan rohil, M Amin SPi mengatakan kalau komisi V DPRD Kabupaten Labuhan Batu berkunjung untuk diskusi sekaligus belajar tata cara budidaya kerang dan pembenihan ikan. Apalagi budidaya kerang dirohil sejak tahun 2013 terus terjadi peningkatan.
Banyaknya masyarakat luar yang mengetahui tentang budidaya kerang yang setiap tahunnya terjadi peningkatan berkat dari publikasi teman-teman media massa. "Kalau tempat pembenihan ikan memang sudah lama diketahui masyarakat luas, karena banyak siswa seperti dari Pekanbaru yang magang ditempat pembenihan ikan yang terletak kecamatan Ujung Tanjung dan dan Rantau Kopar," Jelas Amin.
Kedatangan komisi V DPRD kabupaten Labuban Batu kenegeri seribu kubah sebutnya untuk berdiskusi tentang budidaya kerang. Apalagi budidaya kerang terbanyak dirohil terletak diperairan panipahan, Sinaboi dan Bangko. "Kalau Panipahan, kecamatan pasir limau kapas (Palika) perairannya berbatasan langsung dengan labuhan batu.
Tahun ini sebutnya, pemerintah labuhan batu telah menganggarkan program di APBD nya untuk melakukan kunjungan kembali kerohil dengan memboyong Dinas perikanannya untuk belajar tata cara budidaya kerang dan pembenihan ikan didaerah kita," Pungkas Amin.
*Budidaya Perikanan Dirohil Terus Ditingkatkan*
Pengembangan perikanan dengan program budidaya semakin digencarkan oleh Dinas Perikanan Rokan Hilir (Rohil), hal itu ditandai dengan adanya unit pengembangan atau balai benih ikan yang salah satunya terletak di daerah kepenghuluan Ujung Tanjung, Kecamatan Tanah Putih sedinginan.
