Murkan Muhammad Pimpin HNSI Rohil

 Murkan Muhammad Pimpin HNSI Rohil
Sambutan - Ketua HNSI Rohil

BAGANSIAPIAPI(Beritaintermezo.com) - Tampuk kekuasaan Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Himpunan Nelayan Seluruh Indonesia (HNSI) Kabupaten Rokan Hilir (Rohil) periode 2016-2021 secara resmi dipegang oleh Murkan Muhammad Spdi melalui Musyawarah Cabang (Muscab) II HNSI Rohil yang digelar, senin (30/5) sore kemaren diaula Grand Hotel, Bagansiapiapi.


Didalam Muscab tersebut, Murkan Muhammad yang juga merupakan Anggota DPRD Rohil dari Partai Demorat itu mendapat dukungan penuh dari 13 Pengurus Ranting HNSI yang ada dirohil.

Ketua HNSI Propinsi Riau Adrian dalam sambutannya mengatakan, Kepengurusan HNSI Rohil pada tahun 2015 lalu sempat terjadi kevakuman pasca berakhirnya masa jabatan kepengurusan HNSI lama. Agar Roda organisasi ini bisa berjalan, DPD HNSI Propinsi Riau mengeluarkan mandat nomor Kep-01/DPD-HNSI/Riau/VI/2016 tertanggal 4 April 2016 lalu dengan menunjuk Murkan Muhammad sebagai pemimpin sementara HNSI Rohil untuk menyelenggarakan Muscab.

Anggota DPRD Propinsi Riau dari Partai Gerindra ini juga mengharapkan kepada pengurus Baru HNSI Rohil nantinya untuk menjalankan roda organisasi sesuai dengan anggaran dasar dan anggaran Rumah tangga (ADRT) HNSI. HNSI ini katanya merupakan organisasi yang tertua dan terbesar ditanah air, apalagi Hibah dana Bantuan Sosial (Bansos) saat ini sangat susah dikarenakan harus memiliki badan hukum.

"kalau HNSI alhamdulillah sudah berbadan hukum, maka dari itu jalinlah kerjasama dan komunikasi yang baik dengan pemerintah dan instansi vertikal lainnya. Yang jelas intinya bagaimana HNSI bisa ikut andil membantu pemerintah khusunya untuk mengembalikan kejayaan negeri seribu kubah yang dulunya sebagai penghasil ikan terbesar di dunia setelah norwegia, "pesan Adrian.

Ditempat yang sama Ketua HNSI Rohil terpilih, Murkan Muhammad mengharapkan kepada pengurus HNSI Rohil untuk senantiasa mendukung program pemerintah daerah dan berpihak kepada kepentingan nelayan."jika organisasi ini ingin lebih maju maka kita harus melakukan komunikasi yang baik kepada pemkab, instansi vertikal, DPD HNSI, Pengurus Ranting, para nelayan dan Stekholder yang ada dirohil, "ujarnya.

Ia juga mengatakan pihaknya dalam waktu dekat akan membentuk Lembaga Bantuan Hukum (LBH) yang nantinya membantu para nelayan yang bermasalah dengan pihak hukum. Selain itu, HNSI Rohil juga akan membentuk Satgas untuk mengawasi pratek ilegal Fishing serta lembaga pers dan informatika agar kegiatan para nelayan bisa dipublikasikan secara rutin.

"kegiatan nelayan selama ini kurang terekspos, makanya kita akan membentuk lembaga pers dengan melakukan kerjasama dengan semua pihak agar nantinya bisa melahirkan sebuah media massa khusus mempublikasikan kegiatan nelayan Rohil. Kemudian HNSI berharap kepada Diskanlut Rohil agar melibatkan HNSI dalam memberikan bantuan nelayan agar bisa tepat sasaran, "harap Murkan.

Sementara itu, Pelaksana tugas (Plt) Kadis Perikanan dan Kelautan (Diskanlut) Rohil, M Amin Spi Msi dalam sambutannya sekaligus membuka Muscab II HNSI mengatakan kalau pemkab Rohil terus memberikan bantuan kepada para nelayan dengan memberikan bantuan Boat maupun peralatan tangkap lainnya, baik itu melalui dana Alokasi Khusus (DAK), dana Propinsi maupun dari dana APBD Rohil setiap tahunnya.

"kita setiap tahunnya memberikan bantuan kepada nelayan seperti Boat berkapasitas 3 Gross Tonnage kepada nelayan pesisir khusunya nelayan yang memakai sampan dayung. Kemudian untuk Boat yang berkapasitas 1 Gross Tonnage kita berikan untuk nelayan sungai. Selain itu, diskanlut juga telahmemberikan bantuan Fish Finder agar nelayan dalam melaut tidak meraba-raba untuk mendeteksi keberadaan ikan serta bisa berlayar lebih jauh ketengah, "katanya.

Berbagai bantuan berupa alat tangkap maupun armada yang diberikan kepada nelayan tujuannya lain tidak lain untuk meningkatkan perekonomian masyrakat disektor perikanan. Selain itu, Bantuan itu juga sebagai salah satu upaya pemerintah untuk mengembalikan kejayaan yang dulunya pernah diraih sebagai penghasil ikan terbesar didunia setelah negara norwegia, "ujar Amin. (zal)

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index