Ditinggal Sebentar, Rumah Warga Kubu Manggis Ludes Terbakar

Ditinggal Sebentar, Rumah Warga Kubu Manggis Ludes Terbakar

Rohul(Beritaintermezo.com) - Rumah panggung papan di Dusun Kubu Jua atau Kubu Manggis, Desa Rambah Tengah Utara, Kecamatan Rambah kabupaten Rokan Hulu (Rohul), ludes terbakar, Senin (21/3/2016) sekitar pukul 07.30 Wib.

Informasi sejumlah warga Kubu Manggis, rumah yang dihuni Ujang, terbakar saat dirinya mengantar anaknya, Rahmat pergi ke sekolah di SDN 027 Rambah dekat RSUD Pasir Pangaraian.

Warga tidak bisa berbuat banyak, saat api sudah membesar dan membakar rumah panggung tersebut. Bahkan karena tidak ada sumber air dekat rumah korban, karena biasanya warga melakukan aktifitas mandi, cuci dan kakus (MCK) ke Sungai Kumu, tidak jauh dari perkampungan.

Diakui salah seorang warga, Herman mengatakan, dari pengakuan Ujang, selain seisi rumah ludes, padi yang baru dipanen 2 karung serta uang tunai hasil penjualan karet Minggu kemarin Rp1 juta juga ikut terbakar.

“Rumahnya terbakar, saat ditinggal Ujang mengantarkan anaknya ke SDN 027 Rambah. Tidak ada barang dan harta benda Ujang yang terselamatkan, dan Ujang hanya memakai baju di badannya,” ucap Herman.

Dari berbagai informasi, api yang membakar rumah panggung Ujang diduga sementara, akibat dari dapur. Karena selama ini, dikatahui warga Ujung memasak dengan menggunakan kayu bakar. Dan sejauh ini, rumah Ujang sendiri tidak dialiri listrik, sehingga kuat dugaan masyarakat api tersebut akibat dari dapur rumah.(joh)

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index