Plt. Gubri Sampaikan Jawaban Pemerintah LKPJ Kepala Daerah Tahun 2015

Plt. Gubri Sampaikan Jawaban Pemerintah LKPJ Kepala Daerah Tahun 2015
Plt Gubri Hadiri Paripurna DPRD Tentang jawaban Pemerintah tentang Pandangan Umum Fraksi Tentang LKPJ Gubri Tahun 2015
 

Pekanbaru (Beritaintermezo.com)-Plt Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rahman Senin siang (4/4/2016) menyampaikan jawaban pemerintah atas tanggapan fraksi-fraksi DPRD Riau terhadap Laporan Keterangan Pertanggungjawaban (LKPJ) Gubernur tahun 2015

Jawaban Pemprov Riau atas tanggapan Fraksi di DPRD Riau terhadap LKPJ Gubernur Riau tahun 2015 disampaikan Plt. Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rahman dalam paripurna DPRD Riau

Dalam pidatonya Andi Rahman menyampaikan apresiasi dan ucapan terimakasih atas masukan dan kritikan dari seluruh fraksi di DPRD Riau. Salah satunya persolan Kebakaran Hutan dan Lahan (Karlahut)

"Kami mengucapkan terimakasih atas masukan dan kritikan yang disampaikan Fraksi DPRD Riau ini, kami akan terus memaksimalkan penggunaan anggaran ditahun 2016 ini, "Kata Andi

Usai mendengarkan jawaban dari Plt Gubri Pimpinan rapat DPRD Riau dr Sunaryo didampingi Drs Manahara Manurung membentuk Panitia Khusus (Pansus) menindak lanjuti LKPJ Gubernur Riau tahun 2015

Dimana jumlah anggota Pansus yang diumumkan Pimpinan DPRD Riau berjumlah 19 orang dari seluruh fraksi dan diketuai oleh Drs Erizal Muluk dari Fraksi Golkar

"Tugas kita selanjutnya adalah, mendalami secara internal sesuai dengan tata tertib. Kita telah membentuk panitia khusus. Nanti panitia khusus ini akan memberi rekomendasi yang berupa catatan-catatan strategis yang berisikan saran dan masukan atau koreksi terhadap penyelenggaraan urusan pemerintah," Pungkas Sunrayo. (bic)

Rekomendasi

Index

Berita Lainnya

Index